Harian-tinta.com, Musyawarah Cabang (Muscab) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) HNSI Kabupaten Bangka Barat di Ruang Pertemuan Perpustakaan Daerah berakhir dengan terpilihnya Ketua DPC HNSI secara Aklamasi.
Terpilihnya Ketua DPC Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Bangka Barat untuk periode 2025-2030 pada Sabtu (31/5/25) berkat dukungan penuh ketua ranting dari setiap Kecamatan di Kabupaten Bangka Barat.
Berkat dukungan tersebut, perjalanan sidang komite yang sebelumnya sempat menemui beberapa kendala ini di pleno 1,2 dan 3 berakhir mulus dan damai.
Dengan Muscab hari ini, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ridwan, S.PKP menyampaikan ucapan selamat kepada Ketua DPC terpilih beserta seluruh Ketua Ranting yang hadir.
Tak lupa, dirinya juga menyampaikan ungkapan terimakasih kepada seluruh panitia Muscab DPC HNSI Kabupaten Bangka Barat atas terselenggaranya kegiatan dengan aman dan lancar.
Prima Augusta, Ketua terpilih saat ditemui awak media berjanji akan menjaga marwah DPC HNSI Kabupaten Bangka Barat periode 2025-2030 dan lebih meningkatkan lagi perannya.
"Insyallah, kedepan dibawah kepemimpinan saya, Organisasi HNSI ini kami jaga marwahnya dan tentunya akan dapat ditingkatkan lagi perannya baik itu bersama DPP, DPD, Pemerintah setempat dan juga Forkopimda, Terima kasih untuk semua," tutupnya.
By Kak_Prim.
Social Header