Meskipun sedang menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan, semangat personel TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 dalam mengabdi kepada masyarakat tak surut.
Pembangunan sumur bor sebagai bagian dari sasaran fisik TMMD tetap berjalan, demi memastikan warga mendapatkan akses air bersih yang lebih baik di Desa Sekar biru, Kec. Parittiga, Kab. Bangka Barat pada hari Selasa 04/03/2025.
Dalam kondisi cuaca kurang bersahabat dan tantangan fisik akibat puasa, anggota Satgas TMMD ke-123 dari Kodim 0431/Bangka Barat, Batalyon 147/KGJ, Zipur 2/SG dan masyarakat tetap bekerja keras membangun sumur bor yang sangat dibutuhkan masyarakat.
Program ini menjadi salah satu upaya nyata dalam meningkatkan kesejahteraan warga, khususnya di daerah yang masih mengalami kesulitan air bersih.
Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD ke-123, Letkol Kemas M. Nauval., M.Han menegaskan bahwa ibadah puasa bukanlah penghalang untuk terus bekerja demi kepentingan rakyat.
"Kami berkomitmen untuk menyelesaikan pembangunan sumur bor ini tepat waktu. Ramadan justru menjadi motivasi bagi kami untuk berbuat lebih banyak bagi masyarakat," ujarnya.
Salah satu warga setempat, Bapak Anwar mengungkapkan rasa syukur atas program ini.
"Air bersih sangat kami butuhkan, terutama saat musim kemarau. Kami berterima kasih kepada TNI Khusus nya Kodim 0431/Bangka Barat Dan Batalyon 147/KGJ yang tetap bekerja meski sedang berpuasa," katanya.
Selain pembangunan sumur bor, program TMMD ke-123 juga mencakup berbagai kegiatan fisik dan non-fisik seperti pembangunan talud, normalisasi sungai, pembangunan rumah tidak layak huni (RTLH) pembersihan tempat" ibadah, penyuluhan kesehatan.
Serta pelatihan keterampilan bagi masyarakat. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, diharapkan program ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi warga setempat.
Sumber : Pendim 0431/Bangka Barat.
Social Header