Breaking News

Dedikasi Satgas TMMD ke-123; Sumur Bor Titik ke-4 Hampir Tuntas



Ditengah suasana bulan suci Ramadhan, Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 terus menunjukkan dedikasinya dalam menyediakan fasilitas vital bagi masyarakat.

Salah satu program unggulan yang hampir rampung adalah pengeboran sumur di titik keempat, yang diharapkan dapat segera menyediakan sumber air bersih bagi warga sekitar.bertempat di desa Sekar biru pada hari Rabu 05/03/2025.

Meskipun menjalankan ibadah puasa Satuan tugas TMMD Ke - 123 yang terdiri dari Personil Kodim 0431/Bangka Barat, Personil Batalyon 147/KGJ tetap bersemangat menyelesaikan tahap akhir pengeboran.

Hingga saat ini, progres pengerjaan telah mencapai tahap penyempurnaan,dengan pemasangan pipa dan pengecekan kualitas air agar layak digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.

Komandan Satgas TMMD ke-123, Letkol Inf Kemas M. Nauval, M.Han menegaskan bahwa program penyediaan air bersih ini menjadi prioritas utama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

"Kami memahami betapa pentingnya akses air bersih bagi warga, terutama di daerah yang mengalami kesulitan air. Meskipun kami sedang berpuasa, semangat pengabdian tetap menyala untuk menyelesaikan pengeboran sumur ini secepat mungkin," ujarnya.

Warga setempat menyambut gembira hampir rampungnya proyek ini. Bapak Agus salah satu perwakilan warga, mengungkapkan rasa syukurnya atas upaya Satgas TMMD.

"Air bersih sangat dibutuhkan oleh kami, terutama saat Ramadhan ini. Kami sangat berterima kasih kepada TNI khsusus nya Kodim 0431/Bangka Barat dan personil TNI lainya yang sudah bekerja keras tanpa mengenal lelah untuk membantu masyarakat," katanya.

Dengan hampir selesainya pengeboran sumur di titik keempat ini, diharapkan masyarakat dapat segera menikmati manfaatnya, terutama dalam mencukupi kebutuhan air bersih sehari-hari.

Satgas TMMD ke-123 terus berkomitmen menghadirkan solusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat, bahkan di tengah tantangan berpuasa.

Sumber : Pendim 0431/Bangka Barat.
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - HARIAN TINTA